BERITA & KEGIATAN

Kegiatan Inspeksi Lapangan Pengawasan bersama Dinas Perindustrian dan BPJS Ketenagakerjaan ke PT Putra Buana Indonesia Wood Industri

Rabu, 12 Juni 2024 – Kegiatan Inspeksi Lapangan Pengawasan bersama Dinas Perindustrian dan BPJS Ketenagakerjaan ke PT Putra Buana Indonesia Wood Industri yang berlokasi di Desa Purwosari Kec. Sayung. Bergerak dalam bidang usaha Industri Penggergajian Kayu & Moulding. Kapasitas produksi penggergajian kayu sebesar 30 m3/hari, dan Moulding sebesar 6 m3/hari. Jenis kayu yg digunakan ada Bangkire dan Kamper dari Kalimantan. Perizinan Berusaha sudah lengkap serta Tenaga Kerja sudah diikutkan BPJS…

Kegiatan Inspeksi Lapangan Pengawasan bersama Dinas Perindustrian dan BPJS Ketenagakerjaan ke PT Cahaya Mega Beton Indonesia

Rabu, 12 Juni 2024 – Kegiatan Inspeksi Lapangan Pengawasan bersama Dinas Perindustrian dan BPJS Ketenagakerjaan ke PT Cahaya Mega Beton Indonesia yang berlokasi di Desa Purwosari Kec. Sayung. Bergerak dalam bidang usaha Industri Mortar (Tiang Pancang). Kapasitas produksi 40 tiang pancang/ hari dengan diameter 800 cm – 1 m. Saat ini perusahaan sebagai supplier tiang pancang untuk proyek Tol Demak – Semarang. Perizinan Berusaha sudah lengkap serta Tenaga Kerja sudah…

Visitasi perpanjangan izin operasional puskemas Demak 2

Visitasi perpanjangan izin operasional puskemas Demak 2 pada hari rabu tanggal 12 juni 2024,kunjungan diterima langsung oleh kepala puskesmas dr. Endang dwi hapsari bersama tim teknis Dinas kesehatan,dinas lingkungan hidup dan Dpmptsp,secara administrasi sdh memenuhi persyaratan,untuk persyaratan oss sdh diupload,tinggal menunggu rekomendasi dari dinas kesehatan untuk diterbitkannya sertifikat standar izin operasional puskesmas

Kunjungan lapangan Tim Pengawasan DPMPTSP bersama BPJS Ketenagakerjaan ke PT. Sinar Indah Mandiri

Selasa, 11 Juni 2024 – Kunjungan lapangan Tim Pengawasan DPMPTSP bersama BPJS Ketenagakerjaan ke PT. Sinar Indah Mandiri di Desa Sidorejo Kec. Karangawen. Perusahaan bergerak dalam bidang industri kertas laminasi. Adapun produk yang dihasilkan berupa kertas pembungkus makanan dan beberapa produk kertas lainnya. Pemasaran produk ini menjangkau di wilayah Jawa Tengah.

Kunjungan lapangan Tim Pengawasan DPMPTSP bersama BPJS Ketenagakerjaan ke CV. Kaisar Tirta Jaya

Selasa, 11 Juni 2024 – Kunjungan lapangan Tim Pengawasan DPMPTSP bersama BPJS Ketenagakerjaan ke CV. Kaisar Tirta Jaya beralamat di Desa Kebonbatur Kec. Mranggen. Perusahaan ini merupakan cabang dari perusahaan yang beralamat di Sragen Jawa Tengah. CV. Kaisar Tirta Jaya bergerak dalam bidang industri pembuatan es kristal yang pemasarannya menjangkau wilayah Demak dan Semarang. Terdapat 1 karyawan tetap sebagai admin dan karyawan lainnya berstatus sebagai tenaga harian lepas.

Konsultasi dan Pengaduan Seputar Masalah Perizinan

Silahkan Hubungi Kami

TELP : (0291) 681011

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) siap melayani Anda

Hubungi Kami
Jl. Kyai Jebat No.29,
Petengan Selatan, Bintoro, Kec. Demak
Jawa Tengah 40115
Telp: (0291) 681011
Fax: (0291) 681644
dpmptsp@demakkab.go.id

Arsip Berita

Hak Cipta © DPMPTSP 2024